GMII DKI Jakarta Dukung KPU dan Polri untuk Wujudkan Pilkada Damai dan Partisipatif

Jakarta – Menjelang pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta yang akan berlangsung pada 27 November 2024, Gerakan Mahasiswa Islam Indonesia (GMII) DKI Jakarta menyatakan dukungannya kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi DKI Jakarta dan Polri dalam memastikan pelaksanaan Pilkada yang aman dan kondusif.(29/10).

Dalam pernyataan sikapnya, GMII DKI Jakarta menekankan pentingnya partisipasi masyarakat dalam memilih pemimpin Jakarta untuk lima tahun mendatang.

Ketua Umum GMII DKI Jakarta, Qurotul Aini, menyampaikan bahwa momen ini bukan hanya sebagai ajang politik, tetapi juga kesempatan berharga untuk meningkatkan pemahaman demokrasi masyarakat.

“Dengan meningkatkan pemahaman masyarakat tentang tahapan pemilu dan hak pilih mereka, kami berharap partisipasi publik meningkat. Setiap suara sangat berarti bagi masa depan Jakarta,” kata Qurotul Aini.

GMII DKI Jakarta bersama KPU Provinsi DKI Jakarta akan aktif dalam sosialisasi pemilu, memastikan bahwa setiap warga terdaftar dalam daftar pemilih, memahami hak pilih mereka, dan memperoleh informasi penting terkait Pilkada. Sosialisasi ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat agar berperan serta secara aktif dalam menentukan arah pembangunan Jakarta ke depan.

Lebih lanjut, GMII DKI Jakarta juga menyampaikan apresiasi kepada Polri atas komitmennya dalam menjaga keamanan dan ketertiban Pilkada. GMII DKI Jakarta menegaskan bahwa peran Polri sangat penting sebagai garda terdepan dalam menciptakan situasi yang aman, sehingga proses pemilu dapat berlangsung damai dan tanpa gangguan.

“Pilkada merupakan proses politik yang sangat diperhatikan publik. GMII ingin berperan aktif dalam meningkatkan kesadaran dan partisipasi politik masyarakat agar mereka merasa lebih memiliki dan bertanggung jawab terhadap pemilihan pemimpin mereka,” tambahnya.

Surat pernyataan sikap yang dikeluarkan oleh GMII DKI Jakarta ini menunjukkan komitmen organisasi tersebut dalam mendukung suksesnya Pilkada DKI Jakarta 2024, dengan harapan terwujudnya masyarakat Jakarta yang lebih berdaya dalam berdemokrasi dan memilih pemimpin yang berkualitas.

Pos terkait