Tingkatkan Partisipasi Pemilih, PPK dan PPS se Kecamatan Payung Sakaki  Gelar Pawai Demokrasi dan Sosialisasi Pilkada 2024

IMPARSIAL. ID — Dalam rangka meningkatkan partisipasi masyarakat dalam Pilkada Serentak Tahun 2024, PPK dan PPS se Payung Sekaki mengadakan sosialisasi dengan nama kegiatan Pawai Demokrasi Sosialisasi Pilkada Tahun 2024 di Kecamatan Payung Sekaki, Minggu (27/10/ 2024).

Sosialisasi ini diikuti oleh penyelenggara pemilu, perangkat kecamatan dan nagari serta masyarakat umum Kecamatan Payung Sekaki. Sosialisasi dilakukan dengan berjalan dengan melakukan pawai keliling se Kecamatan Payung Sekaki dan sosialisasi ditempat sekaligus hiburan dan doorprize di halaman Kantor Camat Payung Sekaki.

Bacaan Lainnya

Divisi Sosdiklih Parmas dan SDM PPK Payung Sekaki, Alfath Julfi menyampaikan kegiatan ini merupakan bagian dari strategi PPK bersama PPS mensosialisasikan Pilkada 2024 kepada Masyarakat.

“Pawai Demokrasi yang kami laksanakan sebagai upaya meningkatkan antusias dan kepedulian masyarakat terhadap proses Demokrasi di Negara kita ini”, katanya.

Alfath menuturkan sosialisasi ini juga diselengi dengan hiburan musik dan pengundian doorprize di Lokasi Pusat Kegiatan Halaman Kantor Camat Payung Sekaki.

“Kita berupaya agar sosialisasi ini juga menjadi ajang silaturahmi bagi masyarakat, menjaga persatuan dan kesatuan ditengah panasnya atmosfir Pilkada saat ini”,jelasnya.

Salah seorang peserta, Windri YS (23) mengatakan bahwa sosialisasi ini sangat dibutuhkan oleh masyarakat untuk menambah pengetahuan tentang Pilkada. “Saya yakin dengan adanya kegiatan ini serta ditambah dengan hiburan doorprize akan menambah antusias masyarakat untuk dating ke TPS 27 November 2024 Nanti”.

Sementara itu Camat Payung Sekaki, Alkamra Adlis dalam sambutannya menyampaikan, kegiatan ini merupakan kegiatan yang sangat positif dan bermanfaat bagi masyarakat. “Sosialisasi ini merupakan kegiatan yang positif dan bermanfaat bagi masyarakat, Saya melihat masyarakat Payung Sekaki sangat antusias mulai dari pawai sampai ditutupnya kegiatan”.

Dikatakan, Pihaknya sangat mengapresiasi apa yang dilakukan oleh PPK dan PPS se Payung Sekaki. “Kami sebagai Kepala Pemerintahan Kecamatan akan selalu mendukung dan membersamai agar Pilkada Tahun 2024 dapat berjalan lancar dan sukses”,tutupnya.

Pos terkait