IMPARSIAL.ID, Padang – Ketua DPW Ratu Prabu Sumatera Barat, Joni Putra Sikumbang, beserta rombongan melaksanakan kunjungan silaturahmi ke Forum Komunitas Masyarakat Pecinta Lingkungan Hidup (FKMPLH) di Kelurahan Bungus Timur, Kecamatan Bungus Teluk Kabung, pada Rabu (16/1/2026). Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen DPW Ratu Prabu Sumbar untuk mendukung program Asta Cita Presiden Prabowo Subianto, khususnya dalam bidang ketahanan pangan dan program Makan Bergizi Gratis (MBG).
Dalam kunjungan tersebut, Joni dan rombongan disambut langsung oleh Ketua FKMPLH, Frengki Mardoni. Frengki menyambut baik kunjungan ini dan menyatakan kesiapan FKMPLH untuk bersinergi dengan DPW Ratu Prabu Sumbar dalam mengawal berbagai program prioritas nasional.
“Tentu kami mengapresiasi kehadiran DPW Ratu Prabu di Sumatera Barat. Kami siap bekerja sama untuk menyukseskan program-program Presiden Prabowo, khususnya yang berdampak langsung pada kesejahteraan masyarakat,” ujar Frengki.
Frengki juga menyampaikan keyakinannya bahwa keberadaan Ratu Prabu di Sumatera Barat akan membawa manfaat besar bagi masyarakat, termasuk dalam upaya pengawasan dan pelaksanaan program pemerintah. Ia menegaskan dukungannya terhadap berbagai kegiatan yang dirancang oleh DPW Ratu Prabu Sumbar.
Sementara itu, Joni Putra Sikumbang menegaskan bahwa pertemuan ini menjadi langkah awal untuk mempererat sinergi antara Ratu Prabu dan FKMPLH. Fokus pembahasan dalam pertemuan ini adalah program makanan sehat gratis serta penguatan ketahanan pangan di Sumatera Barat.
“Kami berkomitmen untuk terus mendukung dan mengawal program-program Bapak Presiden Prabowo. Program seperti makanan sehat gratis dan ketahanan pangan akan menjadi prioritas kami karena berdampak langsung pada masyarakat,” ujar Joni.
Sebagai bentuk dukungan nyata, Joni juga berjanji akan memberikan bantuan berupa mobil pick-up kepada FKMPLH untuk mendukung operasional pengumpulan sampah organik yang akan digunakan sebagai pakan magot. Ia meyakini bahwa program ini tidak hanya memperkuat ketahanan pangan, tetapi juga membuka peluang ekonomi baru bagi masyarakat setempat.
“Program ini dapat meningkatkan pendapatan keluarga di Sumatera Barat, terutama melalui pemanfaatan bahan pangan lokal seperti sayur, ikan, tempe, dan tahu. Kami berharap seluruh pihak dapat bekerja sama untuk mengawal program ini demi kesejahteraan masyarakat,” tambahnya.
Kunjungan ini turut dihadiri oleh Sekretaris DPW Ratu Prabu Sumbar beserta jajaran pengurus lainnya. Dalam kesempatan tersebut, Joni Putra Sikumbang juga menyampaikan terima kasih kepada jajaran pengurus FKMPLH yang telah menerima rombongan dengan hangat.
“Kami sangat berterima kasih atas sambutan hangat dari Ketua FKMPLH dan seluruh jajarannya. Semoga kerja sama ini dapat berjalan dengan baik untuk mendukung program pemerintah yang bermanfaat bagi masyarakat,” tutup Joni, yang juga merupakan pemilik Hotel My All.